Saat ini bidang multimedia berkembang
dengan pesat, hal ini di sebabkan semakin beraneka ragamnya kebutuhan
akan multimedia. Semakin banyaknya
software yang bermunculan
untuk membuat aplikasi berbasis multimedia ini memberikan dukungan yang
cukup signifikan terhadap terpenuhinya beraneka ragam kebutuhan akan
informasi aspek pendorong perkembangan multimedia di antaranya hoby,
telekomunikasi, consummer electronic, TV, movie, broadcasting industry,
publishing house, dan sebagainya.
Di Indonesia, perkembangan multimedia tidak hanya di bidang bisnis,
tetapi juga di kembangkan di bidang pendidikan, politik, jurnalistik,
dan lain lain. Hampir setiap sekolah atau universitas di kota-kota besar
di indonesia memiliki ruang multimedia sendiri yang di gunakan sebagai
bagian dari proses pebelajaran dan "melek" teknologi bagi siswa - siswi
di Indonesia. di bidang politik, para pejabat juga memanfaatkan
teknologi teleconference sebagai diplomasi jarak jauh.
Mengingat semakin majunya teknologi dan perkembangan multimedia yang
semakin banyak digunakan di berbagai bidang, baik organisasi,
perusahaan, institusi pendidikan, maupun media massa, maka peluang kerja
dan usaha di bidang ini akan sangat menjanjikan.
Siapkah Anda berkiprah di Dunia Multimedia??
EmoticonEmoticon