CARA MERAWAT KAMERA DIGITAL




Beberapa hal yang harus diperhatikan pada perawatan kamera digital antara lain sebagai berikut : 

a.     Jika kamera tidak sengaja terkena/ terendam air laut, bilaslah terlebih dahulu dengan air tawar, lalu keringkan. Air laut mengandung kadar garam yang bisa membuat badan dan bagian kamera berkarat 

b.     Bersihkan lensa kamera secara teratur menggunakan blower khusu kamera yang dapat anda beli di took kamera

c.    Jangan mengelap lensa dengan menggunakan tisu biasa, hal ini disebabkan coating  pada lensa bisa terlepas dan serbuk-serbuk  tissue akan menempel serta membuat lensa akan semakin kotor , sebaiknya gunakan kain halus untuk mengelap lensa seperti lap kacamata datau tissue khusu lensa 

d.    Bersihkan body kamera dengan menggunkan kuas halus 

e.    Jangan simpan kamera di lemari pakaian, rak buku , atau tempat yan lembab simpan kamera di tempat yang kering dan sejuk jika memungkinkan belilah boks atau lemari khusus untuk menyimpan kamera, atau simpalah dilemari kaca atau kayu, atau toples kaca bersih, taruhlah beberapa silicia gel. 

f.     Jika telah menggunaka kamera dan ingin menyimpannya copotlah batrei dari dalam kamera untuk menghindari baterai bocor dan simpan terpisah dari kamera.

g.     Baterai akan mudah rusak jika digunakan ditempat dingin, jika anda berada di tempat dingin, jangan biarkan baterai ada di dalam kamera. Jika sedang  tidak digunakan, simpan baterai di dalam kantong 

h.      Jauhkan kamera dari sinar matahari langsung yang dapat merusak bagian yang terbuat dari plastik dan karet. 

i.      Jauhkan kamera dari kapur barus atau pengharum ruangan , hal ini dapat merusak chip kamera dan menimbulkan flek ( bercak ) pada lensa 

j.      Jagalah kamera dari goncangan yang berlebihan, jangan lupa menyimpan kamera di dalam tas khusus kamera untuk menghindari goncangan dengan lingkungan luar atau benturan antar peralatan. Simpanlah kamera di tempat yang aman dan tahan terhadap air


EmoticonEmoticon