PELUANG BISNIS DI BIDANG MULTIMEDIA








Sahabat kreatif,  kali ini kami akan mengingatkan kembali  mengenai peluang bisnis di bidang multimedia.  di jaman sekarang dengan teknologi yang semakin canggih dan masyarakat yang semakin berkembang, merupakan peluang besar bagi para pelaku seni multimedia, dalam bisnisnya banyak mereka mereka yang  berhasil. Buat kalian yang ingin berkarir di bidang usaha multimedia tentunya modal awal yang harus dimiliki adalah ilmu dan ketrampilan komputer dan multimedia. 

Berikut Contoh Peluang Bisnis di Bidang Multimedia :

1. Video Shooting

   Video Shooting sangat di butuhkan banyak orang untuk mengabadikan momen-momen penting seperti pernikahan, film atau dokumenter sekolah dan lain sebagainya. Usaha ini sangat cocok di jalankan bagi anda lulusan multimedia atau bagi anda yang mengerti tentang video shooting. Usaha ini membutuhkan modal yang cukup banyak seperti membeli kamera video berkualitas tinggi dan berbagai perlengkapan lain.


 2. Animator 

    Animator ialah orang yang bisa membuat animasi. Pada umunya lulusan multimedia di bekali dengan pengetahuan animator dan pernah melakukan praktek membuat animasi durasi pendek. Apabila anda memiliki kemampuan dalam hal ini, anda bisa menjadi animator dan membuat animasi, anda bisa bergabung dengan perusahaan animasi atau membuat animasi sendiri dan menjualnya kepada orang lain baik offline maupun online.


 3. Desain Grafis 

    Multimedia sangat kental dengan desain, banyak sekali pelajaran tentang desain grafis yang di berikan oleh guru, pembimbing atau dosen. Anda bisa mendesain gambar, edit foto, mendesain banner, cover dan lain sebagainya yang nantinya anda jual kepada perusahaan, lembaga atau instansi. Anda juga bisa menerima pesanan pembuatan desain, anda buka saja jasa pembuatan desain di internet.

4. Percetakan / Digital Printing 

   dalam penyampaian informasi hal ini sangat membantu sekali banyak contoh hasil produk di dalamnya diantaranya spanduk/ banner, poster, stiker, sablon, photo digital dan lain sebagainya. 

5. Fotografer
   
Bagi anda yang hobi dalam bidang fotgrafer tidak ada salahnya jika menyalurkan hobi ke dalam dunia usaha. Pada umumnya fotografer masih satu paket dengan video shooting dan di butuhkan banyak orang untuk mengabadikan momen-momen penting.

Itulah beberapa contoh usaha di bidang multimedia dan yang bisa anda coba,  jalankan usaha yang sesuai dengan kemampuan, hobi, bakat atau keahlian anda. Semoga bisnis di bidang multimedia dapat bermanfaat bagi teman teman.


EmoticonEmoticon